Kamis, 20 Februari 2014

GARENG


Gareng adalah anak sulung Semar. Ia mempunyai beberapa cacat fisik yang melambangkan sifat-sifat baiknya, seperti: kakinya yang pincang menandakan Gareng adalah sosok yang selalu berhati-hati dalam melangkah, tangan yang ciker menandakan ia sosok yang tidak suka mengambil yang bukan haknya, dan mata yang juling menandakan ia tak mudah tergoda oleh keduniawian.



Dikisahkan bahwa dulunya Gareng adalah seorang ksatria yang sangat tampan dan sakti, tetapi sombong dan pongah. Hingga akhirnya dia menantang duel setiap ksatria yang ditemuinya hingga akhirnya ditemukan Bambang Ismaya (Semar) untuk dilerai dan dinasehati. Karena tergugah dengan nasehat Semar, Gareng akhirnya diangkat sebagai anak tertua oleh Semar. Gareng bernama asli Bambang Sukodadi berasal dari Bluluktiba


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih Jika Anda memberikan saran dan pendapat