Sabtu, 30 November 2013

TEKNIK

Bonsai Art Seri 17

Penguasaan tehnik bonsai sangat penting pada waktu pembuatan sebuah karya seni.  Dengan mengenal dan mengusai teknik seni, maka akan bebas membentuk semua gagasan aspek seninya. Teknik seni merupakan dasar ciri khas, karena bentuk seni yang dihasilkannya menggambarkan  pula isi dari semua gagasan seninya.

Gagasan yang hebat tanpa disertai penguasaan teknik seni yang baik, akan melahirkan sebuah karya seni yang tidak maksimal. Teknologi terus berkembang, dengan demikian teknik seni juga turut berkembangpemikiran filosofi mengenai isi gagasan seni yang orisinil dan otentik maka gagasan itu akan menuntun ke teknik yang harus digunakan, karena isi gagasanlah yang menuntun seseorang untuk melahirkan teknik dan bentuk baru yang dapat merangsang perasaan tertentu agar dapat diterima, diterjemahkan dan dinilai oleh orang lain. Pada waktu membuat karya seni diperlukan kepribadian, bakat, ketrampilan, keunikan dan keasliannya dan hal inilah yang akan melahirkan ciri khas.

Teknik seni berkaitan erat dengan masalah mengatur garis pada anatomi pohon dan demikian pula halnya dengan peletakan pohon dipot tertentu beserta asesori pendukungnya. Semua unsur teknis yang terkandung didalamnya saling berhubungan dan berkaitan antara satu dengan lainnya, yang disesuaikan menurut selera dan kepentingan fungsinya.




Treen & Grow Bonsai Training Centre



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih Jika Anda memberikan saran dan pendapat